Usaha yang bergerak dalam bidang makanan ringan atau snack memang cukup banyak diminati lantaran satu dan lain hal. Jenis dari bisnis snack kekinian pun juga cukup beragam.
Mulai dari aneka keripik sampai dengan bakso goreng yang menggugah selera.
Nilai lebihnya tidak membutuhkan dana yang besar untuk memulai bisnis ini. Di samping itu peminat dari makanan ringan juga cukup banyak.
Dimana meliputi anak yang masih kecil hingga para orang dewasa tidak terlewatkan.
5 Ide Bisnis Snack Kekinian Yang Bisa di Coba
Berikut daftar ide usaha bisnis snack rumahan yang saat ini banyak diminati oleh pasar:
- Kerupuk seblak
Jenis usaha makanan ringan yang lagi booming pertama ini jadi satu dari beberapa cemilan yang cukup dicari oleh para kaum milenial.
Cita rasa yang dihadirkan oleh jajaran ini adalah gurih dengan perpaduan pedas menimbulkan sensasi tersendiri ketika menyantapnya.
Apabila kebanyakan orang ketika menikmati menu kuliner seblak akan lengkap dengan bakso, kemudian ayam suwir dan lainnya beserta kuah panas.
Maka untuk cemilan bernama kerupuk seblak ini akan membawa konsumennya seakan memakan seblak dalam versi keringnya.
- Basreng
Rasanya inovasi dalam dunia makanan memang tidak ada ujungnya. Satu dari beberapa hasil inovasi makanan tersebut tidak lain adalah Basreng atau yang merupakan makanan dalam bentuk bakso goreng.
Bahkan peminat dari jenis makanan ringan ini tidak hanya para remaja yang suka jajan.
Tetapi para orang dewasa juga banyak yang gemar memakan makanan ini.
Dari banyaknya peminat membuat sejumlah orang mencoba mencari peruntungan dengan membuka usaha bakso goreng dengan memberikan sentuhan inovasi baru.
Misalnya dengan menambahkan berbagai macam varian dan lainnya.
- Mi Lidi
Jenis camilan yang bisa menjadi ide bisnis snack kering satu ini nampaknya sudah cukup legendaris.
Namun jangan salah, meskipun sudah hadir cukup lama peminat akan makanan ini pun masih cukup banyak.
Satu dari beberapa hal yang membuat orang merasa tertarik adalah rasa mi yang gurih dengan perpaduan aneka bumbu. Bahkan makanan ringan ini tidak cuma disukai oleh anak kecil saja.
Mengingat para kaum dewasa juga memakan camilan ini sebagai camilan sekaligus teman di kala melakukan pekerjaan.
Hingga dari hal ini bisa dikatakan peluang pasar dari usaha Mi Lidi tergolong bagus.
- Usus Crispy
Sejumlah orang menganggap usus ayam tidak memiliki harga jual tinggi layaknya bagian ayam lain seperti daging maupun hati.
Akan tetapi jika usus sudah diolah menjadi makanan enak yang menarik, peminatnya juga cukup banyak.
Salah satu olahan usus adalah dengan membuatnya menjadi berbentuk crispy.
Tak heran jika banyak yang suka snack satu ini. Lantaran cita rasa yang dihadirkan adalah garing crispy dengan rasa gurih.
Bahkan omset dari usaha snack ini tidak bisa dipandang remeh.
Jika ide usaha makanan unik dengan modal kecil usus crispy ini dijalani dengan serius serta ditambah dengan cara pemasaran yang bagus bisa membuat keuntungan pun jadi tinggi.
- Keripik Pisang
Apabila keripik pisang yang dijual dalam bentuk biasa maka kurang memiliki daya jual tinggi dan kurang menarik di mata konsumen.
Akan tetapi jika diberikan sentuhan inovasi baru seperti tambahan aneka rasa layaknya rasa coklat, kemudian keju dan lain sebagainya.
Peluang pasarnya terbilang lebih baik karena konsumen tidak bosan dan ingin mencoba rasa yang baru.
Jika varian rasa yang dihadirkan cukup banyak serta mampu dikemas dalam bentuk menarik yang dipadukan bersama strategi pemasaran yang baik.
Maka bisa jadi bisnis makanan ringan ini tidak hanya kekinian, tetapi juga cukup menguntungkan.
Baca juga > 7 Ide Bisnis Kreatif yang Jarang Ada
Gimana, Anda Tertarik dengan Bisnis Snack Kekinian Yang Mana?
Demikian pembahasan mengenai 5 ide bisnis snack kekinian yang bisa dicoba untuk menambah penghasilan.
Ulasan di atas kiranya penting diketahui terutama bagi orang yang hendak membuka usaha namun modal yang dimiliki pas-pasan.
Mengingat usaha makanan ringan seperti di atas membutuhkan modalnya yang tidak terlalu besar.