Bisnis online untuk pelajar SMP tanpa modal – Zaman sekarang, banyak anak muda yang sudah menyadari akan pentingnya berusaha sejak dini.
Bahkan sedari usia remaja mereka sudah bisa menghasilkan pundi-pundi rupiahnya sendiri.
6 Bisnis Online untuk Pelajar SMP Tanpa Modal
Berikut adalah beberapa bisnis untuk pelajar SMP tanpa modal yang kekinian:
- Bisnis Dropship
Salah satu bisnis untuk pelajar SMP tanpa modal yang paling sederhana adalah dengan menjadi dropshipper.
Untuk menjalankan usaha seperti ini seorang dropshipper bahkan tidak perlu mengeluarkan modal untuk bisa mulai berjualan.
Paling modal yang diperlukan hanya seperangkat gawai dan internet yang memadai
Tujuan dari dropshipper adalah untuk menjual dan mempromosikan produk dari produsen.
Jika ada pesanan atau minat dari konsumen, dropshipper langsung meneruskan pesanan ke produsen.
Setelah itu, produsen akan mengirim produk melalui dropshipper untuk diteruskan pada konsumen.
- Jual Desain
Jika memiliki skill yang mumpuni di bidang desain grafis, cobalah jenis usaha yang satu ini.
Menjual desain merupakan suatu kegiatan yang cukup umum dilakukan oleh beberapa freelancer yang ada sekarang.
Pelanggannya pun bisa sampai ke luar negeri.
Saat ini sudah banyak platform yang menyediakan fitur untuk membantu kreator menjual milik mereka sendiri.
Harus dicatat jika desain yang dijual haruslah karya milik sendiri dan tidak menjiplak karya orang lain.
- Jual Beli Barang Bekas
Jika ada yang mengetahui nilai sebuah barang masih layak diperjualbelikan atau tidak, itu merupakan bakat yang harus dikembangkan.
Tidak ada yang menyangka jika barang bekas bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah yang lumayan besar.
Biasanya orang menjual barang bekas berupa pakaian bekas seperti hoodie, celana, t-shirt yang masih bernilai.
Selain itu juga, buku dan sepatu kerap diperjual belikan meskipun tidak seramai jual beli pakaian.
- Membuka Bimbingan Belajar
Usaha pelajar tanpa modal selanjutnya adalah dengan menjadi seorang membuka bimbingan belajar Pelajar yang memiliki kemampuan akademik yang baik, mungkin bisa mencoba usaha yang satu ini.
Memanfaatkan sumberdaya yang ada, pelajar bisa meraih keuntungan yang cukup banyak.
Promosikan terlebih dahulu dengan kerabat dekat atau keluarga.
Lambat laun jika usaha ditekuni dengan baik dan memuaskan, pelanggan akan datang dengan sendirinya tanpa perlu promosi yang berlebih.
- Selebgram
Profesi ini cukup digemari oleh kebanyakan remaja masa kini.
Bayangkan saja, hanya dengan menjadi tenar di sosial media seperti instagram dapat membuat seseorang menjadi kaya raya.
Menjadi selebgram bukan hanya pekerjaan yang menjanjikan, melainkan juga sebuah peluang bisnis.
Jika berhasil membangun brand di akun Instagram yang dimiliki, maka bisa dipastikan kesuksesan sudah menanti.
Endorsement akan berdatangan seiring berjalannya waktu karena terpikat dengan followers yang banyak.
Brand yakin jika melakukan promosi pada suatu akun media sosial media selebgram.
Seorang selebgram dapat membuat tarifnya sendiri atau sering disebut rate card.
- Bisnis Event Organizer
Jika memiliki kemampuan dalam pengelolaan yang baik dalam suatu event, bisnis ini bisa menjadi sesuatu yang menguntungkan.
Apalagi sudah berpengalaman dalam berbagai kegiatan yang ada di sekolah seperti menjadi OSIS.
Mulailah dari event-event kecil bersama teman-teman yang dipercaya.
Misalnya saja, merencanakan acara ulang tahun teman, atau bahkan merencanakan perjalanan liburan sekelas.
Bangun kepercayaan dengan client untuk mengurusi event mereka, kemudian akhiri dengan hasil yang baik.
Demikian berbagai bisnis online untuk pelajar SMP tanpa modal yang bisa dilakukan di masa sekarang.
Baca Juga > Cara Jualan Online Laris di WhatsApp
Mana bisnis untuk pelajar tanpa modal yang kamu pilih?
Masih ada peluang lain yang bisa dicoba jika memang teliti untuk melihat keadaan dan peluang yang sedang terjadi.
Dengan keberadaan internet, tak ada yang mustahil lagi, termasuk pelajar SMP yang berbisnis.